Kamis, 17 Mei 2012

Latar belakang budidaya Jamur Tiram Putih

Pemilihan bentuk usaha budidaya jamur tiram ini dilatarbelakangi oleh :
1.      Budidaya jamur tiram memiliki prospek ekonomi yang baik. Pasar jamur tiram yang telah jelas serta permintaan pasar yang selalu tinggi memudahkan para pembudidaya memasarkan hasil produksi jamur tiram.
2.      Jamur tiram merupakan salah satu produk komersial dan dapat dikembangkan dengan teknik yang sederhana. Bahan baku yang dibutuhkan tergolong bahan yang murah dan mudah diperoleh seperti serbuk gergaji, dedak dan kapur, sementara proses budidaya sendiri tidak membutuhkan berbagai pestisida atau bahan kimia lainnya dalam arti kata pure organic.
3.      Membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar pertanian jamur tiram.
4.      Media pembelajaran yang bertanggung jawab bagi kami sebagai pengelola
2. Visi

Menjadi industri budidaya jamur tiram yang memenuhi kebutuhan jamur tiram dalam negeri khususnya daerah Semarang sekitarnya dan Indonesia pada umumnya.
3. Misi

*  Membuka lapangan pekerjaan baru.
*  Meningkatkan taraf hidup dengan menghasilkan jamur berkualitas baik.
*  Memperkenalkan jamur tiram secara luas kepada masyarakat melalui pendekatan kualitas (cita rasa, mutu dan kesegaran) dan pendekatan pelayanan konsumen.
*  Mensosialisasikan manfaat jamur tiram bagi kesehatan masyarakat sekitar Banjaran pada khususnya.

Sabtu, 23 April 2011

Cara menyusun Baglog Jamur Tiram

TAHAPAN KERJA SEBELUM KUMBUNG DI ISI BAGLOG ADALAH :

  • Bersihkan seluruh ruangan dari segala kotoran baik berbentuk sampah maupun sarang binatang (misalkan sarang laba-laba).
  • Siram seluruh ruangan dengan air baik dinding, lantai maupun rak – rak penyimpanan baglog.
  • Bila memungkinkan steril area ruangan mempergunakan cairan formalin atau sejenisnya. Dengan cara disemprot atau dispray. Tujuannya agar ruangan benar – benar steril (bersih dari segala penyakit yang akan timbul pada pertumbuhan jamur).
  • Diamkan 1 x 24 jam atau 2 x 24 jam sampai bau formalin atau bau obat hilang.

PROSES PEMINDAHAN BAGLOG DARI RUANG INKUBASI KE RUANG PERTUMBUHAN JAMUR (KUMBUNG)

Tata penempatan baglog sedemikian rupa di rak – rak yang sudah disediakan dengan tujuan agar rapih, mudah memeriksa baglog dan mudah pada waktu panen jamur.

Jamur Tiram AGM

Kami Kelompok Tani Jamur "AGRO GRAHA MANDIRI" Di perum Graha Mukti Utama Tlogomulyo Kec.Pedurungan Semarang,
Menyediakan dan Menjual:
-BAGLOG Jamur Tiram dan Jamur Kuping GARANSI TUMBUH dr BibitF2,
-JAMUR Tiram Segar
-Bibit Jamur Tiram dan Kuping F1,F2,F3
-Cincin dan Tutup Baglog, Plastik Baglog
-Aneka Olahan dr Jamur (Kripik,Lunpia,Sate,Nugget,dll)
-Pelatihan
-Melayani Pemesanan ke Seluruh Indonesia (yg bs terjangkau Pengiriman Kami)
Bagi Teman-Teman yg mau Usaha/Budidaya Jamur, Kami Siap Membantu Dari Proses Pembuatan Kumbung jamur,cara perawatan sampai Pemasaran. Segera Hub:Hernanto Hp:081228737114 / 085866291766 / 024-70938185,
email:hernanto_agm@yahoo.com
fb:hernantoagm